Jumat, 02 Mei 2014

Begini sejarah mengapa gulat SmackDown! yang dikenal dengan gaya atraksi pegulat top dan ceritanya mirip sinetron kejar tayang ini terkenal?

Sejarah bermula pada tahun 70an, WWE masih dipegang oleh Vince McMahon Sr. Namanya kala itu World Wrestling Federation. Konsepnya mirip seperti kompetisi biasa layaknya tinju, karate, bahkan Mixed Martial Arts. Bintang terkenal waktu itu ada Bruno Sammartino dan Bob Backlund.

Namun, pada awal 80an WWE direbut oleh putranya Vince McMahon (Mr. McMahon). Dia membuat revolusi dalam dunia gulat. Konsepnya yaitu dunia ideal antara perang antara kebaikan dan kejahatan ( perang antara pegulat baik atau babyface "protagonis" yang dikenal sebagai idola fans gulat dan pegulat jahat atau heels "antagonis" yang dibenci para penonton) layaknya dalam sinetron, film, bahkan film genre kartun dan superhero. Tonggak utama berdirinya rezim Mr. McMahon itu adanya Hulk Hogan. Karakter Hulk Hogan dirancang sbg karakter pahlawan layaknya Superman yang menjadi favorit semua orang. Konsep tersebut pun mempunyai hasil yang baik. Demam WWE pun menjalar ke semua kalangan termasuk anak - anak. Makanya pernah ada kartun yang menampilkan Hulk Hogan yaitu Hulk Hogan's ROCK n WRESTLING. Juga pertandingan WRESTLEMANIA 3 juga rame ditonton lebih dari 93.000 penonton di stadion cuma menonton Hulk Hogan melawan Andre the Giant yang dimenangkan oleh Hulk Hogan. Tokoh pegulat terkenal waktu itu ada Sgt. Slaughter, "Rowdy" Roddy Piper, The Iron Sheik, Tito Santana, King Kong Bundy, "Macho Man" Randy Savage, "The Million Dollar Man" Ted DiBiase, The Ultimate Warrior, dll.

Pada medio akhir 80an dan awal 90an persaingan memanas antara WWE dengan WCW ( orang penting di WCW yaitu Eric Bischoff) . Waktu itu pegulat terkenal di WCW adalah Arn Anderson, Dustin Rhodes, Steiner Bersaudara, dan Sting juga dengan The Four Horsemen. Pegulat yang terkenal di WWE "masih" Hulk Hogan, Randy Savage, Big Bossman, Ultimate Warrior, Ted Dibiase, Razor Ramon, Diesel, The Undertaker, Yokozuna, Bret Hart dan Shawn Michaels. Beberapa pegulat WCW itu sempat pindah ke WWE contohnya Ric Flair, Road Warriors (Hawk dan Animal), Rick Rude, Dusty Rhodes, dan Lex Luger tapi kembali ke WCW.

Pada dekade 90an terjadi 3 besar ajang gulat pro yaitu WWE (WWF waktu itu) , WCW, dan ECW. Kondisi WWF justru memprihatinkan, tapi di WCW lagi tenar dan ECW memperparah saingan dengan gulat hardcorenya. Mr. McMahon pun membuat ide konsep mirip sinetron. Konsep NewSchool itu pengabungan karakter dengan image layaknya Rockstar seperti Shawn Michaels. Kemudian Gimmick (tiruan) layaknya Undertaker. Konsep itu sempat mendatangkan kontra dengan pegulat oldschool. Puncaknya pada Survivor Series 1997 yang dikenal sebagai insiden Montreal Screwjob.
Di WCW justru lagi terkenal dimana - mana yaitu grup New World Order ( grup yang terdiri dari beberapa bekas pegulat WWE yaitu Hollywood Hogan (dulunya Hulk Hogan), Kevin Nash (dulunya Diesel), Scott Hall (Razor Ramon), Randy Savage, Curt Hennig (Mr. Perfect), Syxx (123 - Kid), dll.) dan The Four Horsemen ( Grup yang terdiri dari Ric Flair, Arn Anderson, Chris Benoit, Dean Malenko, dan Steve McMichael). Sedangkan di WWE banyak tim layaknya geng seperti The Hart Foundation (Bret Hart, Owen Hart, Jim Neidhart, British Bulldog, dan Brian Pillman), Nation Of Domination ( The Rock, Mark Henry, DLo Brown, Kama Mustafa, dan Faarooq) dan D-Generation X (Shawn Michaels, Chyna, dan Triple H).

0 komentar:

Posting Komentar

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!